Kota Cirebon-Koran Cirebon. Inilah cara Kelurahan Larangan Kota Cirebon Ciptakan lingkungan bersih dan sehat. Pemerintah Kelurahan Larangan Bersama pegawai Kelurahan, Linmas, Warga, instansi terkait, Babinsa, Babinkamtibmas menggelar kerja bakti massal.
Kerja bakti ini juga di ikut sertakan oleh warga dari RW 01 sampai RW 19, Tetapi tidak semua serentak karena ada juga kegiatan di hari Minggu, berdasarkan surat edaran dari Walikota Cirebon menjaga Lingkungan Kebersihan di wilayah masing-masing,Ungkap Dani Rahmat Permana, S.kep.
" Ini adalah wujud nyata dari komitmen Pemerintah Kelurahan Larangan Bersama warga untuk menjaga keguyuban dan kebersamaan dalam menciptakan lingkungan yang bersih".
Langkah ini merupakan bagian dari upaya mewujudkan program "Cirebon Bersih" yang di inisiasi oleh Walikota Cirebon. Selain pembersihan area publik, juga melakukan pengecekan drainase, Serta pengecatan trotoar.
Fokus utama tetap pada kebersihan dan pemeliharaan lingkungan sekitar. Intinya, Kami ingin menumbuhkan kesadaran masyarakat untuk saling menjaga fasilitas umum dan kebersihan lingkungan masing-masing.
(Piem)
Post A Comment: