Karanganyar – Koran Cirebon. Kapolres Karanganyar, AKBP. Dr. Hadi Kristanto, S.I.K., M.M., bersama jajaran Forkopimda Kabupaten Karanganyar menghadiri kegiatan Tarawih Keliling (Tarling) yang digelar di Masjid Al Amin, Dusun Kricikan, Desa Rejosari, Kecamatan Gondangrejo, pada Kamis (06/03/2025). Kegiatan ini berlangsung mulai pukul 17.25 hingga 20.45 WIB dan dihadiri oleh sekitar 200 jamaah.
Kapolres Karanganyar AKBP. Dr. Hadi Kristanto, S.I.K., M.M., melalui PS. Kasi Humas, Iptu Sulistyawan mengatakan, “Acara Tarling ini menjadi momentum penting untuk mempererat silaturahmi antara pemerintah daerah, aparat keamanan, dan masyarakat dalam rangka mendukung pembangunan serta kesejahteraan Kabupaten Karanganyar. Selain itu, kegiatan ini juga bertujuan untuk meningkatkan keimanan dan ketakwaan di bulan suci Ramadan, Ucapnya
Kegiatan dimulai dengan pemberian santunan kepada kaum dhuafa dan yatim piatu sebanyak 54 paket oleh Forkopimda Karanganyar. Setelah itu, para hadirin melaksanakan buka puasa bersama, Shalat Maghrib berjamaah, Shalat Isya, dan dilanjutkan dengan Shalat Tarawih yang dipimpin oleh Imam H. Muh Aziz Marnawi, M.Ag.
Selain itu, dalam kesempatan ini dilakukan penyerahan bantuan sarana ibadah serta bantuan bencana alam kepada Takmir Masjid Al Amin. Penyerahan bantuan ini diharapkan dapat mendukung kegiatan keagamaan dan membantu masyarakat yang terdampak bencana.
Untuk memastikan lancarnya kegiatan, pengamanan dilakukan oleh tim gabungan yang terdiri dari Polsek Gondangrejo, Koramil Gondangrejo, Satpol PP Kecamatan Gondangrejo, dan Linmas Desa Rejosari.
“Alhamdulillah, seluruh rangkaian kegiatan berjalan dengan lancar, aman, dan kondusif,” ungkap Sulis.
Kegiatan Tarling Forkopimda ini tidak hanya menjadi ajang silaturahmi, tetapi juga wujud nyata sinergi antara pemerintah dan masyarakat dalam membangun Kabupaten Karanganyar yang lebih sejahtera dan religius, Tutupnya.
(Firda Asih)
Post A Comment: