Kegaduhan terjadi di Jalan Sucimanah di sebuah rumah milik Juliyatna seorang Ketua Rukun Tetangga di Sucimanah Barat Kelurahan Jagasatru Kecamatan Pekalipan Kota Cirebon karena rumah yang berada tepat di pinggir jalan itu nyaris terbakar , Senin 18 September 2023.
Berkat kesigapan Masyarakat dan bantuan dari Dinas Pemadam Kebakaran Kota Cirebon,Api seketika bisa di lumpuhkan dan hanya membakar sebagian kamar belakang rumah saja sehingga Kebakaran besar tidak terjadi, sementara tidak ada korban dan kerugian materi belum di ketahui.
Menurut Akhirudin seorang Komandan Mako Dinas Pemadam Kebakaran Kota Cirebon menjelaskan kepada Media " Kalo keterangan dari warga , diduga bermula dari Listrik atau lampu ada api menetes ke kasur dan mengalami kebakaran , Alhamdulillah berkat kesigapan dari Masyarakat dan Petugas Pemadam Kebakan api dapat di netralisir " paparnya.
Diharapkan kepada seluruh masyarakat jika ingin meninggalkan rumah segera periksa listrik ,kompor, atau apapun yang berpotensi kebakaran sehingga dengan cara seperti itu kebakaran bisa di cegah. ( Prayoga )
Post A Comment: