Koran Cirebon ( POLRES CIREBON KOTA ), Spontan Jajaran Muspika Harjamukti memberikan kado kejutan kepada Polsek Selatan Timur (seltim ) di Hari Ulang Tahun atau Hari Bhayangkara ke-76, Jum'at (1/7/22).
Danramil 1402 Harjamukti, Kapten Inf Kodrat bersama Camat Harjamukti, R. Yuki Maulana Hidayat, menyambangi Polsek Seltim dengan membawa tumpeng sebagai tanda sinergitas antara TNI-POLRI dan pemerintah.
Rombongan Muspika diterima langsung Kapolsek Seltim Kompol Drs. Didi Suwardi dan jajaran dan simbolis menerima tumpeng.
Danramil 1402 Harjamukti, Kodim 0614/Kota Cirebon, Kapten Inf Kodrat mengungkapkan, peringatan ini sebagai momentum meningkatkan sinergitas antara TNI-POLRI dan pemerintah agar terus berjalan dengan baik.
"Sinergitas dan kerja sama sangat dibutuhkan sehingga apa yang diharapkan untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat dapat terwujud," ungkap Danramil.
Senada dengan Danramil, Camat Harjamukti, R. Yuki Maulana Hidayat juga mengucapkan selamat Hari Bhayangkara ke-76.
"Momentum ini sebagai upaya lebih mempererat kebersamaan dan sinergitas di wilayah Kecamatan Harjamukti untuk mewujudkan Harkamtibmas yang aman dan tentram," ucapnya.
Sementara itu, Kapolsek Seltim Polres Cirebon Kota, Kompol Drs. Didi Suwardi didampingi Kasi humas Polres Ciko mengucapkan " terima kasih atas surprise yang diberikan jajaran Muspika Harjamukti. Dirinya merasa bangga dan terharu atas kebersamaan ini ".
"Tentunya apa yang dilakukan Muspika Harjamukti ini menunjukkan hubungan sinergitas antara TNI-POLRI dan pemerintah yang harmonis," kata Kapolsek Seltim didampingi Kasi humas Polres Ciko Iptu Ngatidja, SH.MH.
Kasi humas Ciko menambahkan, jalinan sinergitas ini akan terus dibina dan ditingkatkan sampai kapan pun. Ujar Iptu Ngatidja, SH.MH.( Sudi Aji )
Post A Comment: