Koran Cirebon ( Indramayu ). Ketua pengadilan negeri (PN) Indramayu kelas 1B, Indrawan SH MH kini beralih tugas ke PN Cilacap kelas 1A sebagai Wakil Ketua. Meski demikian,ia mengatakan bahwa Indramayu tetap dihati yang dikatakan pada sambutan pada acara pengantar alih tugasnya,Kamis(31/3)
" Saya ucapkan kepada masyarakat Indramayu saya mohon maaf apabila selama menjabat banyak hal yang tidak berkenan atau semaksimal mungkin,tapi sampai kapanpun Indramayu tetap dihati", ujarnya
Bukan hanya itu saja,ia berpesan kepada seluruh jajaran di pengadilan negeri Indramayu kelas 1B dengan adanya Gedung baru maka harus ada samangat baru dan berterima kasih karena selama ini kompak
Dalam acara tersebut dihadiri langsung Bupati, Kapolres,Kajari,Ketua DPRD,Dandim,Kalapas,Waka PA dan Kepala BKD Indramayu
Dalam Acara tersebut,Bupati Indramayu Nina Agustina yang mengucapkan terimakasih kepada Indrawan
" Peran keluarga besar Pengadilan Negeri Indramayu kelas 1B merupakan dukungan bagi kami,saya ucapkan banyak terima kasih banyak selama ini telah bergabung di Indramayu dan saya berharap pak Indrawan tidak melupakan Indramayu dan mau mempopulerkan Indramayu di luar Daerah," Ucapnya.( Aan )
Post A Comment: