Koran Cirebon ( Garut ), 28/01/2022 Jum'at bersih (Jumsih) yang dilaksanakan di Kampung Ciwaregoy Rw.06 Desa Karyasari Kecamaatan Banyuresmi Kabupaten Garut Provinsi Jawa Barat, dipelopori langsung oleh Kepala Desa bersama istrinya dilaksanakan bersama-sama mulai pukul 08.00 hingga pukul 10.30 Wib, Jum'at, 28/01/2022.
Kepala Desa Karyasari Gaya Mulyana mengatakan kegiatan rutinitas ini merupakan program Desa yang dilaksanakan setiap hari Jum'at dikenal dengan nama Jum'at bersih (Jumsih), dilaksanakan kerjabakti bersama membersihan lingkungan disetiap Rw yang ada di lingkungan Desa Karyasari.
"Adapun yang dikerjakan; babad rumput disekitar bahau jalan, membersihkan dreinase jalan, membersihkan bekas bahan matrial yang tidak berguna sebagai urugan bahau jalan"
Menurutnya dengan adanya Jumsih ini, bertujuan agar lingkungan disetiap Rw bersih, sehat dan nyaman, maka dengan adanya lingkungan seperti itu, semuanya akan kembali lagi kemasyarakat yang merasakan kenyamanan dan keindahannya.
Selain itu, adanya kerjabakti yang melibatkan kurang lebih 150 orang, bertujuan untuk menjalin kebersamaan, silaturahmi antar warga, apalagi setelah kerjabakti kita akhiri dengan makan bersama, dan ngopi bersama, sehingga menumbuhkan nilai-nilai Pancasila persatuan dan kesatuan itu masih ada. Pungkasnya.( Beni )
Post A Comment: