Koran Cirebon ( KABUPATEN CIREBON ), Bupati Cirebon Drs. H. Imron, M.Ag., meresmikan Pasar Desa Mertapada Kulon di Kecamatan Astanajapura, Kabupaten Cirebon, Rabu (12/1/2022).
Dalam peresmian tersebut, Imron mengaku kagum melihat pasar tingkat desa, namun fasilitas yang diberikan sangat layak. "Saya berpesan kepada pengurus agar tetap memelihara pasar ini, baik dari segi keamanan dan kebersihannya," kata Imron.
Imron mengatakan, kepada para pedagang yang menempati Pasar Desa Mertapada Kulon diminta untuk menjaga kualitas mutu dan harga barang dagangan.
Menurut Imron, kalau pedagang mampu menjaga mutu dan harga barang, masyarakat sekitar pun akan menjadikan pasar tersebut sebagai rujukan.
"Jadi nantinya, masyarakat Desa Mertapada Kulon tidak harus ke kota untuk mencari barang yang dibeli, karena di sini sudah ada," kata Imron.
Keberadaan Pasar Desa Mertapada Kulon, kata Imron, diharapkan menjadi percontohan bagi desa lainnya di Kabupaten Cirebon. "Supaya bisa memberi berkah bagi masyarakat lainnya," katanya.
Dalam kesempatan tersebut, hadir pula Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI) Selly Andriani Gantina.
Selly pun menuturkan, Pasar Desa Mertapada Kulon bakal menjadi pilihan bagi masyarakat di sekitar wilayah Kecamatan Astanajapura.
Menurut Selly, pasar tersebut pun menyerupai mall atau pasar modern. "Siapapun yang berdagang di pasar ini, harus menyamakan kualitas dengan di mall. Apalagi di sekitar pasar ini ada pesantren dan mudah-mudahan bisa meningkatkan roda perekonomian," katanya.
Owner Pasar Desa Mertapada Kulon Waspodo mengatakan, pasar tersebut dibagi menjadi dua bagian, pertama pasar kios di lantai satu dan pasar los di lantai dua.
"Total kios dan los yang ada di Pasar Mertapada Kulon sebanyak 204. Kemudian juga ada pos jaga, mushala, ruang laktasi (menyusui), serta toilet," katanya.
( Sudi Aji,Firda Asih )
Post A Comment: