Koran Cirebon ( POLRES CIREBON KOTA ), Suasana hari terakhir penyelenggaraan Vaksinasi merdeka anak usia 6 - 11 Tahun yang dipusatkan oleh Polres Cirebon Kota di Grage City Mall ( GCM ) Cukup luar biasa. Minat besar para orang tua yang menginginkan anaknya mendapatkan vaksinasi cukup tinggi dan penuh dengan semangat mendampingi putra putrinya ke grage City Mall (GCM ). Minggu (09.01.22).
Sebut saja Ibu Amy Karmy menyampaikan " saya mengucapkan banyak terima kasih kepada Kapolres Cirebon Kota Akbp M. Fahri Siregar, SH.S.IK.MH yang mana sudah menyelenggarakan Vaksinasi merdeka anak usia 6 - 11 Tahun. Sehingga anak saya saat ini sudah mendapatkan vaksinasi ". Ujar orang tua anak yang di vaksin tercatat sebagai warga kel. Lemahwungkuk kota cirebon ini.
Sementara di tempat terpisah Kapolres Cirebon Kota Akbp M. Fahri Siregar, SH.S.IK.MH melalui Kasiwas menyampaikan " Kegiatan Vaksinasi merdeka anak ini. Merupakan sinergitas TNI - POLRI dan Pemkot Kota Cirebon ". Ujarnya melalui Kasiwas Polres Ciko yang Tahun ini genap berusia 55 Tahun ini.
Lanjut kasiwas Ciko " Vaksinasi merdeka anak usia 6 - 11 tahun. Merupakan tanggung jawab kita bersama. Selaku aparatur negara pendukung kebijakan pemerintah ". Papar Akp Adimara, SH disela sela mendampingi peninjauan Sekda Kota Cirebon, Drs. H. Agus Mulyadi, M.Si di GCM.
Kegiatan Vaksinasi merdeka anak usia 6 - 11 Tahun pada hari ini cukup berjalan dengan tertib dan teratur. Prosesnya melalui mekanisme dengan no. Urut antrian sampai kepada jaga jarak ketika anak-anak menunggu waktu untuk di vaksin. Serta menerapkan protokol kesehatan salah satunya wajib menggunakan masker. Tutup Iptu Ngatidja, SH.MH Kasi humas Polres Cirebon Kota.( Sudi Aji )
Post A Comment: