Koran Cirebon ( POLRES CIREBON KOTA ), bhabinkamtibmas Kel Pekiringan Polsek Kesambi Polres Cirebon Kota Aipda Rahmat bersama unsur tiga pilar kel pekiringan laksanakan giat FGD membahas tentang persiapan kel pekiringan menghadapi ancaman banjir di musim penghujan. Senin (08.11.21)
Kapolres cirebon kota AKBP M. Fahri Siregar, SH.S.IK.MH melalui Kapolsek kesambi Iptu Sudarsono, SH mengungkapkan " Kegiatan FGD yang di lakukan oleh bhabinkamtibmas merupakan bentuk sinergitas yang baik dengan unsur tiga pilar dan wujud hadir polri untuk mengatasi permasalahan yang ada di tengah masyarakat. Ujarnya.
Lanjut Fahri " Dalam kegiatan FGD tersebut turut di hadiri Bhabin Aipda RAHMAT, Babinsa Serda AD, Engkus Kusnandar, Lurah Pekiringan Asep Kusnadar , Ketua Rw dan Tomas Pekiringan, untuk membahas persiapan kelurahan Pekiringan menghadapi musim hujan, mengingat kel pekiringan termasuk ke dalam daerah rawan banjir, hal tersebut di karenakan masih banyak saluran air yang tersumbat oleh pengendapan tanah dan sampah. Jelas Kapolsek kesambi Iptu Sudarsono, SH
Di lokasi yang berbeda Kasi Humas Cirebon Kota Iptu Ngatidja, SH.MH menjelaskan " Dengan di adakan nya kegiatan FGD dengan pembahasan persiapan kel pekiringan dalam menghadapi ancaman banjir di musim penghujan di harapkan dapat segera menemukan solusi dan pemecahan terhadap permasalahan tersebut agar kel pekiringan terhindar dari ancaman banjir, serta dalam kegiatan tersebut bhabin pun memberikan arahan dan himbauan untuk selalu mengedepankan protokol kesehatan 5M. Ujarnya.( Sudi Aji,Prayoga )
Post A Comment: