Koran Cirebon - Majalengka. Kapolsek Jatiwangi Polres Majalengka Kompol Kustadi Bersama anggotanya patroli protokol kesehatan 5M di toko surya toserba jatiwangi dan pasar tradisional Desa Ciborelang Kecamatan Jatiwangi Kabupaten Majalengka dan tempat berkumpulnya masyarakat. Jumat (17/9/2021).
Sambil memberikan pesan pesan kamtibmas Kapolsek Jatiwangi mengajak kepada Warga yang berkerumun di sekitar Desa Ciborelang untuk tetap menjaga jarak,gunakan masker serta mencuci tangan baik sesudah maupun sebelum melakukan aktifitas di dalam pasar sambil membagikan masker pada pengunjung pasar.
Dalam situasi pandemi saat ini dengan kehadiran Polri di tengah tengah masyarakat mampu menciptakan rasa aman dan nyaman sehingga pelayanan tetap berjalan sesuai yang kita harapkan. Ungkap Kapolsek KOMPOL Kustadi.
Kapolsek Jatiwangi mengatakan" Pihaknya akan terus memberikan pelayanan prima kepolisian dalam situasi kapanpun dimana pun ,Maka dengan penerapan PPKM level 2 berpungsi untuk memberikan pemahaman kepada masyarakat dalam pencegahan dan penyebaran wabah covid 19 yang sedang mewabah di tanah air. Tukasnya. ( Sudi Aji, Dede Sukmara )
Post A Comment: