Koran Cirebon ( Majalengka ), Kapolres Majalengka AKBP Edwin Affandi didampingi Kasat Intelkam AKP Jonnaidi dan Kasat Binmas AKP Rudy Djunardi terima kunjungan silaturahmi dari KNPI Kabupaten Majalengka, Senin (10/8/2021).
Silahturahmi Ketua KNPI Kabupaten Majalengka Sdr. Sulthan Saddam didampingi Sdr. Julian dan Sdr. Rifki disambut baik Oleh Kapolres Majalengka di Aula Sindangkasih Polres Majalengka.
Kunjungan Pemuda KNPI untuk meningkatkan talisilaturahmi serta meningkatkan peran Pemuda sebagai ujung tombak Anak Bangsa dengan Aparataur Negara.
Dalam kegiatan silaturahmi tersebut terdapat beberapa penyampain diantaranya Ketua KNPI menyampaikan alhamdulillah bisa bersilaturahmi dengan Bapak Kapolres Majalengka, kami ucapkan selamat dan sukses atas jaatannya serta selamat datang di Kabupaten Majalengka.
Kami bersama rekan KNPI datang kesini bertujuan untuk bersilaturahmi karena selama ini KNPI dan Polres Majalengka selalu bersinegri, karena itu saya selaku Ketua KNPI dan berkomitmen bahwa Bapak selaku Kapolres Majalengka aman, karenanya setelah aman pasti akan nyaman.
Kami siap menjadi jembatan untuk bapak dan jajaran apabila ingin lebih mengenal Organisasi Kepemudaan yang ada di Kabupaten Majalengka dan kami siap membantu untuk mensosialisasikan Prokes kepada Warga Masyarakat khususnya di Kabupaten Majalengka.
Sementara itu Kapolres Majalengka menyampaikan alhamdulillah terimakasih atas kehadirannya untuk bersilaturahmi, dan selamat datang di Polres Majalengka, semoga kedepannya sinegritas antara KNPI dengan Polres Majalengka dapat terjalin dengan baik.
Tetap komunikasikan setiap permasalahn sekecil apapun dengan kami, agar kami bisa membantu mencarikan solusi terbaik, sebagai Kaum milenial diharapkan lebih mengerti terkait perkembangan situasi saat ini dimana khusunya untuk menghadapi wabah Covid - 19. Ungkap Kapolres.
Tentunya KNPI mempunyai Agenda - Agenda dan tidak mungkin vakum, saya mengharapkan apabila ada perbedaan kepentingan jangan dilihat dari permasalahannya akan tetapi dari sisi yang lain kadang permasalahan itu menghasilkan. Harapnya.
Seperti tadi yang sudah disampaikan rekan KNPI terkait sosialisasi Pandemi Covid- 19, saya mempunyai tema yaitu memperjuangkan melawan Pandemi Covid - 19 dengan cara mengendalikan Covid - 19, ada tagline dari saya yaitu Majalengka bangkit dan Budayakan Prokes. Terang Kapolres.
Alhamdulillah KNPI sudah bergerak membantu, dan untuk Vaksin kami tidak bisa memprioritaskan kelompok untuk di vaksin, dan apabila ingin melaksanakan Vaksin silahkan koordinasi dengan Kapolsek setempat untuk pelaksanaan Vaksin. Ucapnya.
Untk sehari kita mempunyai target per hari yaitu sebanyak 12.000 vaksin, sehingga apabila dari KNPI ingin melaksanakan Vaksin maka silahkan berkoordinasi dengan Kapolsek setempat / Vaskes setempat agar semuanya bisa terkordinir. Tutup Kapolres AKBP Edwin Affandi.( Sudi Aji )
Post A Comment: