Koran Cirebon ( Majalengka ), Berbagai upaya terus dilakukan oleh Jajaran Bhabinkamtibmas Polsek Jatiwangi Polres Majalengka dalam rangka menciptakan keamanan dan ketertiban ditengah masyarakat salah satunya dengan rutin melaksanakan patroli.
Hal tersebut juga dilakukan oleh Bhabinkamtibams Polsek Jatiwangi Bripka Nanang Permana yang melaksanakan patroli sambang dialogis ke salah satu obyek vital di Kecamatan Jatiwangi, Minggu (21/3/2021).
Bripka Nanang Permana menyambangi perusahaan PT. Diamon Internasional Indonesia Jatiwangi Kabupaten Majalengka yang tengah ramai dengan aktifitas para Karyawan.
Pada kesempatan tersebut, Bripka Nanang Permana berdialog dengan anggota Satuan Pengamanan dan menyampaikan pesan Kamtibmas serta mengimbau untuk tetap waspada terhadap kemungkinan adanya gangguan Kamtibmas terutama terhadap para Karyawan.
Selanjutnya Bripka Nanang Permana juga mengimbau Karyawan beraktifitas di perusahaan PT. Diamon Internasional Indonesia agar tetap memakai masker dan menjaga jarak dan setelah menggunakan mesin ATM agar segera mencuci tangan dengan air dan sabun.
“Hal tersebut merupakan Langkah sederhana untuk menjaga diri, keluarga dan orang disekitar kita dari penularan virus corona,” ujarnya.( Sudi Aji.Baron )
Post A Comment: