KORAN CIREBON (Polres Majalengka), Aksi unjuk rasa ratusan Aliansi Mahasiswa dan Persaudaraan Pekerja Muslim Indonesia (PPMI) Se - Kabupaten Majalengka menjadi perhatian Kapolres Majalengka AKBP Dr. Bismo Teguh Prakoso, Bahkan orang nomor satu di jajaran Polres Majalengka tersebut turun langsung pimpin apel persiapan pengamanan unjuk rasa didampingi Dandim 0617 Majalengka Letkol Inf. Andik Siswanto, S.I.P., M.I.Pol. Kamis (09/10).
Kapolres Majalengka mengatakan, sebagai antisipasi kejadian yang dapat menggganggu aktivitas masyarakat, pihaknya menerjunkan 337 personel Polres Majalengka. Bahkan dua jam sebelum digelarnya aksi unjuk rasa, Kapolres memimpin langsung apel pasukan di halaman Gedung DPRD Kabupaten Majalengka.
“Kami kerahkan 337 personil Polri dan dibantu juga oleh anggota TNI, Dishub dan Satpol PP Kabupaten Majalengka untuk mengamankan aksi mahasiswa menyampaikan aspirasi bisa berjalan lancar.” Aksi unjuk rasa sendiri digelar sebagai bentuk kekecewaan mahasiswa dan buruh sebagai penyambung lidah rakyat atas UU Cipta Kerja. Ucap Kapolres AKBP Dr. Bismo Teguh Prakoso.
( Aji.Baron )
Post A Comment: