Koran Cirebon ( Indramayu ),Paslnya. Baru 3 (Tiga) hari menjabat, Kapolres Indramayu AKBP Hafidh Susilo Herlambang, S.I.K., M.H., didampingi Kasat Lantas Polres Indramayu AKP Bambang Sumitro, S.H., melaksanakan kegiatan pengecekan pos pengamanan libur panjang Maulid Nabi Muhammad 1442 H / 2020 M, di Pos Lohbener Jalur Pantura Indramayu dan Rest Area Tol Cipali KM 130. Kamis, (29/10/2020).
Kapolres Indramayu, AKBP Hafidh Susilo Herlambang melalui Paur Subbag Humas Polres Indramayu, Iptu Iwa Mashadi mengatakan maksud dan tujuan kegiatan ini adalah untuk mengecek kesiapan personil di Pos Pelayanan dalam melaksanakan tugas pengamanan libur panjang, ucapnya.
"Pengamanan libur panjang ini juga bertepatan dengan dimulainya Operasi Zebra 2020. Kami sudah siap untuk mengamankan lalu lintas," tambahnya.
Lanjut masih kata Iptu Iwa, dalam kesempatan ini, Kapolres juga mengimbau kepada masyarakat selama masa liburan kali ini sebaiknya untuk di rumah saja. Hal ini agar kita bersama-sama dapat memutus mata rantai penyebaran Covid-19 di Kabupaten Indramayu," tegasnya.(parto)
Post A Comment: