KORAN CIREBON (Kab.Indramayu), TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) di wilayah Korem 063/SGJ pada TA. 2020 bertujuan membantu Pemda di masing-masing Kodim dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui pembangunan bersifat fisik maupun non fisik dan memantapkan Kemanunggalan TNI-Rakyat dalam rangka menyiapkan Ruang Juang, Alat Juang dan Kondisi Juang yang tangguh, dengan penuh rasa tanggung jawab sebelum melaksanakan kegiatan Satgas TMMD Ke 109 melaksanakan apel pagi di Pimpin Danramil 1615/Haurgeulis Kapten Inf. Nakromin di Halaman Kantor Kuwu Gantar desa Gantar Kec. Gantar Kab. Indramayu, Selasa ( 29/09/20)
Danramil 1615/Haurgeulis Kapten Inf. Nakromin menyampaikan selaian untuk pengecekan Anggota Satgas TMMD 109 dengan mengikuti Protokol Kesehatan , kita berdo’a dulu agar di beri keselamatan dan kesehatan dalam melaksanakan Tugas Negara ini, di lanjutkan dengan pembagian sektor di antaranya Pengaspalan (Hotmix) jalan Nambo RT. 001/004 s.d Blok Lampean RT. 002/007 sepanjang 600 M dengan lebar 2,5 M, Pembangunan Jembatan Cikembang blok Muara RT 02/06 , Pemasangan PJU Blok Maja - Awisan Rt. 001/008 s.d Blok Salam - Palasah Rt. 002/006 , Pembangunan Pos Kamling blok Lampean RT 002/007 dan Rehab Rutilahu, Fasilitas Kebersihan di Blok Gantar I Rt. 001/001 , Pembangunan irigasi di blok Muara Rt.001/001 sepanjang 88 Cm Tinggi 0.80 Cm Pembangunan Drainase/TPT di Rt. 02/08 Blok Maja sepanjang 160 Cm
Danramil 1615/Haurgeulis Kapten Inf. Nakromin menambahkan kami tetep menghimbau dan menginagat kepada para anggota Satgas TMMD 109 Untuk tetep mengikuti Protokol kesehatanm karena Pandemi Covid 19 masih berlangsung., Penrem 063/SG.( Sudi Aji.Firda Asih )
Post A Comment: