
Bantuan tersebut diserahkan langsung kepada anak yatim dan jompo, didesa Kantor Desa Banjarwangunan Kecamatan Mundu Kabupaten Cirebon. Minggu (17/05/2020)
Disampaikan Kuwu Dedi Setiawan, bahwa santunan ini sesuai amanat Kanjeng Syekh Syarif Hidayatullah ” Ingsun titip Tajug lan Fakir Miskin”. terutama anak yatim. ” Kami melakukan penggalangan Bakhti sosial ini bertujuan untuk berbagi tali kasih dari dampak perekonomian Covid -19 bagi masyarakat yang tidak mampu secara finansial, khususnya anak yatim dan jompo.
Disamping itu, kata Kuwu Dedi Setiawan, bhakti sosial ini sangat tepat di bulan Suci Ramadhan untuk mengisi dan berlomba dalam kebaikan serta mempererat tali silaturahmi kepada warga yang kurang mampu. Sebab, seorang pemimpin harus peduli kepada masyarakat terutama warganya.
Apalagi semua masyarakat terdampak Covid-19. “Saya berharap selain dapat meningkatkan kepedulian kepada anak yatim, juga dapat menambah kebersamaan antara pemerintah desa dengan warganya. Hal ini.

Bahkan kuwu Wawan menegaskan, Insya Allah kegiatan baksos ini, akan berkelanjutan peduli dengan anak yatim dan jompo. Sebab, Baksos ini harus dijadikan momentum sebagai ajang untuk mengkoreksi dan memperbaiki diri serta meningkatkan kesejahteraan warga agar tetap kondusif. ” Saya berharap, bantuan yang diserahkan kepada anak yatim dan jompo dapat membantu meringankan beban hidup untuk mengisi kebutuhan sehari – hari. Sehingga pencegahan penyebaran Virus Corona dan pelaksanaan PSSB bisa berjalan secara optimal.” Tandasnya.
Diapun mengimbau kepada warga Desa Banjarwangunan untuk tetap tenang (tidak panik), namun tetap waspada terkait perkembangan infeksi virus corona.
Salah satu pencegahannya yaitu dengan tetap melakukan perilaku hidup bersih dan sehat,Gerakan Masyarakat Hidup Sehat (GERMAS) serta tetap menjaga stamina.
(Sudi Aji)
Post A Comment: