
Video yang berdurasi kurang lebih 3 menit tersebut saat ini telah viral di Facebook dan beredar di grup-grup WhatsApp milik Jurnalis.
Dalam video ini, ada seorang pria berpakaian polisi yang sedang menghentikan mobil Toyota Yaris putih dengan plat BL (Aceh) di Jalan MT Haryono Medan, Sabtu (11/4/2020).
Terkait Hal tersebut memancing kekesalan pemuda asal Aceh yang turut melihat video yang telah banyak beredar,Ia meminta pihak petinggi Polri untuk secepatnya memecat oknum Polisi diduga kuat telah melakukan Pungli dan Peludah tersebut.
" Pecat Oknum yang merusak Institusi, semoga bukan orang Aceh yang diludah, saya yakin menambah masalah jika yang kena urusan Aceh-Medan, sensitif bung!" jelas Ichsan.
Masyarakat tetap taat hukum dan tidak terpancing atas beredarnya video peludahan tersebut, Ia mengingatkan kepada Polda Sumut dan Polda Aceh mari kita bahu - membahu saling bersinergi membangun citra Baik Kepolisian yang sudah positif.

Dan tu, menjadi pekerjaan rumah bagi Jenderal Kapolri Idham Aziz.
"Saya rasa Saber Pungli harus segera dimaksimalkan, khususnya Aceh - Sumut juga terkait dengan pungli-pungli yang ada di kepolisian," jelasnya.
Selain itu sangat menyayangkan dengan adanya kejadian tersebut di tengah wabah virus Covid-19 atau corona, Padahal ia berkali-kali selalu memberikan edukasi terhadap masyarakat tentang bahayanya virus corona.
"Harusnya polisi itu bertugas untuk melindungi masyarakat, bukan untuk meminta pungli. Apalagi dikondisi yang saat ini, sedang ada wabah Covid-19," ucapnya.
Semoga kasus ini akan menjadi pembelajaran berarti. " Aceh tidak lagi disuasana konflik, lintas Aceh - Sumut telah lama damai dan lancar" tutupnya.
(red)
Post A Comment: