
Dengan himbauan : Supaya Jangan Panik dengan adanya pemberitaan Penyebaran Virus Corona, tapi kita semua HARUS WASPADA dengan mengikuti Anjuran dan Himbauan dari Pemerintah.
Dengan tidak Mengadakan Kegiatan Sosial Kemasyarakatan yang menyebabkan berkumpulnya orang dengan jumlah yang banyak, baik ditempat umum maupun dilingkungan sendiri, seperti Seminar, Lokakarya, Konser Musik, Bazar dan sejenisnya.

Dan tidak Melakukan Pembelian dan/atau Menimbun Keperluan Bahan Pokok maupun bahan pangan lainnya secara berlebih-lebihan, karena Pemerintah sudah menjamin ketersediaan bahan pokok tersebut.
Tidak terpengaruh dan menyebarkan berita-berita yang tidak jelas sumbernya yang berkaitan dengan Virus Corona,karena akan menyebabkan keresahan di masyarakat.
Oleh karena itu agar kita semua menjaga Kebersihan diri sendiri dan lingkungan, serta membiasakan mencuci tangan sebelum dan sesudah melaksanakan aktivitas.
Juga tetap berada didalam rumah jika tidak ada keperluan yang sangat mendesak dan sangat penting,agar senantiasa selalu berdoa untuk terhindar Dari Wabah Virus CORONA atau COVID 19.
( Red )
Post A Comment: